Desain Rumah Gaya Klasik Kontemporer
Gaya klasik masih menjadi salah satu tema desain yang paling pas untuk memerlihatkan suasana mewah serta elegan. Itulah sebab, kenapa Ibu Efrati Purwantika, menginginkan gaya desain ini untuk rumah besarnya di Condet, Jakarta Timur.
Efrati memerlukan konsep desain baru untuk tempat tinggalnya agar bisa menampilkan kesan luxury dan elegant.
Ia juga membutuhkan penerapan konsep open kitchen dan mini bar, serta gazebo di lantai 1. Selain itu, kebutuhan akan area gym dan perpustakaan di lantai 2.
Putri, Desainer Kami, merancangnya dengan beberapa gagasan desain berikut:
-
Menjadikan marmer dan gold sebagai elemen utama.
-
Menggunakan divider agar fungsi antar ruang dapat terlihat jelas, dan tetap memberi sirkulasi yang cukup luas tanpa memakan banyak space.
-
Penggunaan furniture bergaya contemporary classic untuk mengisi ruang yang relatif besar.
-
Memakai satu warna dominan pada ruangan utama, lalu sisipkan satu warna kontras untuk dijadikan point of view sehingga ruangan besar tidak terasa membosankan (ini dapat diterapkan pada elemen interior maupun furniture).
-
Mengaplikasikan drop/up ceiling dengan lampu chandelier untuk mendukung kesan mewah serta elegan.
Detail Proyek
Nama Klien: Efrati Purwantika
Tipe Proyek: Residensial
Gaya Desain: Klasik Kontemporer
Lokasi: Condet, Jakarta Timur
Ukuran: 475,95 m2
Desainer:Â Putri A Ashralika