Hi, Guest
Login  |  Register

7 Motif Keramik Kamar Mandi yang Cantik dan Unik

Posted by Rio Stefanus Tuesday, September 29 2020
Interior lantai keramik kamar mandi modern minimalis

Interiordesign.id Kamar mandi merupakan salah satu bagian dari rumah yang tidak bisa dilewatkan dalam urusan dekorasi. Selain karena kamar mandi merupakan salah satu area penting pada sebuah rumah, desain kamar mandi yang menarik dapat memberikan rasa nyaman dan sensasi yang berbeda bagi pemilik rumah.

Bukan hanya urusan desain atau tema kamar mandi saja yang harus anda perhatikan, namun sama halnya juga dengan pemilihan keramik untuk ruangan kecil ini. Terkadang, meski ukuran kamar mandi lebih kecil dari ruangan lainnya, tanpa sadar anda justru mengeluarkan anggaran terlalu banyak untuk mendapatkan desain dan tampilan kamar mandi terbaik sesuai keinginan anda.

Nah, bagaimana sih memilih keramik yang sesuai agar lantai dan juga dinding kamar mandi menjadi terlihat lebih cantik? Berikut adalah beberapa tips dan juga contoh gambar keramik kamar mandi.

Tips Memilih Keramik Kamar Mandi

Keramik merupakan pilihan paling tepat untuk digunakan pada area kamar mandi karena memiliki corak yang sangat beragam, sehingga mempermudah anda untuk menyesuaikan dengan konsep interior kamar mandi yang sudah ada atau yang ingin anda gunakan.

Selain itu keramik juga sudah teruji memiliki tingkat ketahanan terhadap rembesan air serta tahan terhadap area lembab.

Sebagai panduan, berikut kumpulan tips memilih keramik kamar mandi yang ngetren di tahun 2019:

keramik lantai kamar mandi minimalis

~ via floor tiles

 1. Pilih Keramik Porselen dan Batuan

Keramik porselen dan juga batuan memiliki ukuran serta bentuk yang cukup bervariasi. Jenis keramik ini juga memiliki kemudahan dalam proses pemasangannya. Keramik batuan menjadi material tepat untuk digunakan pada kamar mandi khususnya untuk area shower yang terlebih dahulu diberi bahan pelapis tambahan sehingga tahan terhadap rembesan air.

2. Pilih Warna Keramik yang Cerah

Karena kamar mandi adalah area yang basah, maka lebih baik menggunakan keramik dengan warna yang cerah, sebab jika menggunakan warna gelap akan meninggalkan kerak serta noda berwarna putih atau abu-abu pada saat keramik kamar mandi mengering. Meski begitu, terdapat juga beberapa warna gelap yang cocok digunakan untuk kamar mandi, yaitu hitam, coklat, dan merah gelap.

3. Sesuaikan Corak Keramik dengan Konsep Desain Interiornya

Usahakan memilih model keramik kamar mandi yang selaras dengan konsep desain interior rumah yang anda gunakan. Pilih keramik dengan tekstur permukaannya yang cenderung lebih kasar agar nantinya tidak mudah licin ketika tergenangi air. Memilih keramik yang seperti demikian ini memang selalu menjadi prioritas utama saat membangun kamar mandi. Terutama bagi pemilik rumah yang sudah memiliki anak yang harus selalu diawasi ketika akan menggunakan toilet.

4. Menggunakan Ukuran yang Tepat

Perhitungkan ukuran keramik yang tepat untuk kamar mandi anda. Misalnya untuk dinding ukuran yang agak kecil dan pada lantai kamar mandi menggunakan keramik yang permukaannya kasar dengan ukuran lebih besar. Pemilihan ukuran juga disesuaikan dengan ukuran ruangan, agar kamar mandi terlihat lebih cantik.

5. Jangan Lupakan Perawatan

Meskipun keramik lantai kamar mandi memiliki sifat yang awet dan tahan lama, namun anda juga perlu memperhatikan dan merawatnya dengan baik. Pemilihan keramik yang mudah dalam perawatan juga menjadi salah satu alasan yang harus benar-benar anda perhatikan. Keramik lantai kamar mandi yang bersih memberikan energi positif saat membersihkan badan.

Model, Motif dan Corak Keramik Kamar Mandi

Berikut adalah beberapa motif, model dan atau corak keramik kamar mandi yang bisa anda pilih untuk mendesain kamar mandi agar memiliki penampilan yang cantik dan menginspirasi:

1. Motif Platinum

Jika anda ingin memiliki penampilan kamar mandi yang elegan dan eksotis, maka sebaiknya pilihlah motif platinum. Dengan warnanya yang elegan, keramik motif platinum dijamin mampi menjadikan penampilan kamar mandi terlihat semakin menarik. Dan salah satu dari keunggulan keramik jenis ini adalah ia memiliki warna-warna gold atau keemasan.

keramik kamar mandi motif paltinum

~ via Bell Heritage

Kemudian, keramik minimalis platinum ini juga lebih mudah dalam mengatur kelembaban udara, dan dengan demikian maka nuansa di kamar mandi menjadi lebih nyaman dan menyegarkan.

2. Motif Fish Scale

keramik lantai kamar mandi motif fish scale

~ via livingetc.com

Uniknya dari motif keramik ini adalah teksturnya yang menyerupai sisik ikan. Konsep keramik ini berasal dari arsitektur bergaya Victoria. Jika anda mengaplikasikannya pada bagian dinding, cobalah untuk memilih motif yang berbeda pada lantai agar tampilan kamar mandi terlihat lebih eye catching.

3. Motif Kayu

Saat ini sudah banyak sekali produsen keramik yang menghadirkan motif kayu yang tahan air. Motif keramik kamar mandi ini cocok untuk anda yang menyukai gaya interior rustic. Untuk keamanan, pastikan untuk melapisi keramik di area basah dengan lapisan anti slip.

keramik kamar mandi motif kayu

~ via sefa stone

Tampilan kamar mandi dengan penggunaan keramik motif ini bisa memberikan kesan hangat yang membuat siapapun yang datang ke rumah terkesan dengan interior kamar mandi anda.

4. Motif Caspari

interior kamar mandi dengan keramik lantai motif caspari

~ via toppstiles.co.uk

Perlu diketahui bahwa model keramik ini merupakan salah satu motif klasik yang bernuansa pertengahan abad, terlihat sederhana tetapi juga bisa menampilkan kemewahan. Hal ini melahirkan kenyamanan pada interior kamar mandi anda.

Kelebihannya dengan nuansa setengah abad yang lalu, serta tekstur yang cukup kasar sehingga tidak akan membuat air mudah menggenang. Tentunya dapat meminimalisir resiko terjadinya jatuh di kamar mandi.

5. Motif Khas Timur Tengah

Motif ini sangat cocok untuk dijadikan aksen manis pada kamar mandi. Namun jika anda terlalu banyak memasang keramik dengan motif ini, kamar mandi juga bisa terlihat terlalu “ramai”. Maka dari itu, lebih baik untuk mengaplikasikan model keramik lantai ini di sebagian sisi dinding atau di tengahnya saja agar tampilannya tidak monoton dan terlihat unik.

keramik lantai kamar mandi motif timur tengah

~ via commercialinteriordesign.com

6. Motif Marmer

Bingung menentukan keramik untuk kamar mandi utama di rumah anda?

Keramik dengan motif marmer ini sangat cocok untuk kamar mandi utama di rumah. Selain memberikan kesan mewah dan elegan, tampilannya melahirkan suasana relaksasi yang maksimal.

keramik lantai kamar mandi motif marmer

~ via groliehome

6. Motif Heksagonal

Untuk anda yang suka dengan gaya yang mencolok dan terlihat classy, motif heksagonal sangatlah cocok diterapkan pada kamar mandi anda. Selain itu, pilihlah warna yang gelap untuk memaksimalkan kesan modern. Atau campurkan dengan warna putih dan abu-abu agar ruangan terlihat lebih seimbang.

kamar mandi minimalis dengan motif keramik heksagonal

~ via viendoraglass.com

Nah itulah tips memilih keramik kamar mandi dengan beberapa motif, jenis dan coraknya yang sangat beragam. Penggunaannya yang tepat bisa mempercantik penampilan kamar mandi di rumah anda.

Semoga bisa memberi Anda inspirasi untuk mewujudkan penampilan kamar mandi terbaik yang anda idam-idamkan.

Jadi, pilihan keramik kamar mandi seperti apa yang terbaik menurut Anda?

Related Articles

Siap memulai proyek desain interior?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

2000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Let's share!