Ada banyak cara berbeda yang dapat kita gunakan untuk mencari gagasan terbaik bagaimana menampilkan suasana ruang idaman di dalam rumah, salah satunya dengan aksen warna dinding.
Interiordesign.id – Bermain dengan personalisasi warna, furnitur, hingga penggunaan berbagai motif, tekstur dan gaya desain, adalah inti dari desain interior itu sendiri. Memosisikan ulang berbagai item-item dekorasi tersebut bisa sangat mudah untuk dilakukan, bahkan kita hanya perlu meminta bantuan seorang dekorator ataupun stylist interior saja untuk melakukannya.
Ada banyak cara berbeda dan cukup mudah untuk mendapakan gagasan desain interior yang tepat, salah satunya memainkan pola dan aksen warna. Bermain-main dengan skema warna, dapat menciptakan dan melahirkan banyak hal, terutama nuansa dan suasana ruang yang sangat personal dan sesuai karakter.
Bermain dengan aksen warna, terutama aksen warna pada bagian dinding, adalah sesuatu yang jauh lebih dari sekadar menambahkan percikan visual ke dalam ruangan, hal ini bahkan bisa menjadi titik fokus dalam keseluruhan gagasan desain interior, menjadi sentral dari setiap elemen dan unsur desain yang mengarah kepadanya.
Aksen warna pada dinding mampu menciptakan dan melahirkan banyak hal. Meski tampak sederhana, mengganti warna cat saja sudah bisa membuat suasana ruang sama sekali berbeda dari sebelumnya. Warna dalam desain interior memang selalu memiliki kedudukan tersendiri, ia menjadi salah satu elemen desain yang memiliki kekuatan magis.
Berikut delapan aksen warna dinding yang menarik serta unik untuk setiap ruangan di dalam rumah.
Aksen warna dinding garis-garis panjang
Dinding dengan aksen warna garis memanjang bisa menampilkan suasana dan atmosfer ruang yang sangat unik.
Aksen warna berpasangan
Memasangkan satu warna dengan warna lainnya secara berpasangan, sangat bisa menentukan karakter ruangan.
Tone warna yang Sama
Pilihan warna dengan sentuhan warna lain yang memiliki nada warna yang sama melahirkan efek tenang. Sangat cocok untuk ruang keluarga atau kamar tidur.
Aksen warna dinding ruangan terbuka
Warna pada dinding dapat juga digunakan untuk memberikan efek yang lebih besar di rumah dengan konsep lantai terbuka, ia bisa digunakan untuk menentukan zonasi ruang yang berbeda.
Aksen warna dinding dengan nada feminin
Dinding aksen bergaris merah muda dan putih diklaim mampu menambah jumlah sentuhan feminin yang tepat untuk ruangan.
Aksen batu bata
Warna dinding dengan aksen batu bata bisa menjadi hal yang tepat untuk menambahkan sentuhan alami pada estetika kontemporer.
Aksen kayu alami
Warna kayu alami dapat melembutkan dan menjadi daya tarik seluruh ruangan.
Aksen oranye terang
Warna dinding oranye terang memberi suasana yang ceria dan selalu menyenangkan.
Jelaslah sudah bahwa aksen warna dinding memiliki pengaruh besar dalam desain interior. Menampilkan berbagai pola dan kombinasi warna menjadi satu keberanian tersendiri dan sangat dipengaruhi preferensi atau selera pribadi masing-masing. Namun, soal warna, ia adalah kekhususan tersendiri, membutuhkan ketelitian dan pengetahuan yang mumpuni untuk mendapatkan sentuhan warna yang tepat ke dalam interior rumah atau apartemen Anda.
Aksen warna seperti apa yang Anda suka?
Pilihan warna apa yang Anda suka?